SUARA INDONESIA MOJOKERTO

Jelang Tahun Baru, Kapolres Mojokerto Musnahkan Ribuan Miras dan Knalpot Brong

Mohamad Alawi - 31 December 2020 | 10:12 - Dibaca 181 kali
Peristiwa Daerah Jelang Tahun Baru, Kapolres Mojokerto Musnahkan Ribuan Miras dan Knalpot Brong
Kapolres Mojokerto musnahkan knalpot brong dengan alat pemotong

KOTA MOJOKERTO - Jelang malam tahun baru 2021, Kapolres Mojokerto, AKBP Dony Alexander bersama ulama dan jajaran penegak hukum memusnahkan barang bukti berupa ribuan minuman keras (miras) dan knalpot brong, Kamis (31/12/2020).

"Kami berhasil menyita 101.000 pil double l, kemudian narkotika jenis sabu kurang lebih 49.9 gram dengan tersangka 9 orang dan juga kami menyita miras sejumlah 1.120 yang terdiri dari berbagai merk. Yang akan digunakan dalam  proses kegiatan malam tahun baru," terang AKBP Dony Alexander dalam konferesi pers pemusnahan barang bukti.

Lebih lanjut, Kapolres Mojokerto mengatakan disini kami Polri dibantu dengan stakeholder terkait dengan tokoh agama, tokoh masyarakat,  dan juga dari rekan-rekan pemerintah daerah serta TNI, bersinergi dalam rangka operasi besar-besaran untuk meminimalisasi kejahatan dan juga  peredaran gelap narkotika di wilayah Mojokerto.

"Alhamdulilah, hari ini kita laksanakan pemusnahan. Untuk narkoba, kita masih menunggu dari penetapan pengadilan negeri Kabupaten Mojokerto untuk kita musnahkan. Namun untuk sementara ini yang kita musnahkan barang bukti miras dan juga knalpot brong yang ada kami sita di Satlantas," sambung AKBP Dony.

AKBP Dony Alexander berharap besar untuk bisa menciptakan situasi yang kondusif pada pergantian tahun 2020 ke tahun 2021. Disini kita juga harus mengerti bahwa memang tahun baru ini, kita rayakan dengan situasi yang berbeda karena masih dalam rangka penanganan Covid-19, dimana Kabupaten Mojokerto masuk kembali ke Zona Merah.

"Oleh karena itu, peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan untuk nantinya mengantisipasi jangan sampai menimbulkan klaster baru. Kami dari pemerintah daerah, polri, TNI serta tokoh masyarakat dan agama bahu membahu untuk menciptakan keamanan, ketertiban dan juga menzerokan narkoba di wilayah Mojokerto,' pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Mohamad Alawi
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya